December 13, 2023 | Other Activities
PURBALINGGA, suaramerdeka.com - Kondisi Pertanian secara umum di Kabupaten Purbalingga selama 10 tahun terakhir mengalami penurunan.
Adanya penurunan sektor Pertanian ini baik dari sisi usaha pertanian maupun untuk rumah tangga usaha pertanian.
"Berdasarkan hasil Sensus Pertanian 2023, jumlah Usaha Pertanian Perorangan sebanyak 118.354 unit, turun 21,53 persen dari tahun 2013," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Purbalingga Slamet Romelan.
Dia mengatakan hal itu saat rilis data hasil Sensus Pertanian 2023 (ST2023) tahap 1 bertempat di Braling Grand Hotel Purbalingga, Selasa (12/12).
Dia menambahkan, sedangkan jumlah Rumah Tangga Usaha Pertanian (RTUP) hasil ST2023 di Kabupaten Purbalingga menunjukkan penurunan sebesar 9,49 persen menjadi 223.415 rumah tangga.
"Semoga data hasil ST2023 yang kita rilis ini dapat digunakan oleh pemerintah untuk perencanaan pembangunan khususnya di sektor pertanian dengan sebaik-baiknya," ujarnya.
Sementara Plt Asisten Ekonomi Pembangunan Sekda Purbalingga, Mukodam mengatakan hasil ST2023 selaras dengan proporsi PDRB Kabupaten Purbalingga.
Bahkan di tahun 2021 dan 2022 sektor pertanian sudah tidak lagi mendominasi persentase PDRB Kabupaten Purbalingga.
"Selaras dengan proporsi PDRB dimana pertanian tak lagi mendominasi," imbuhnya.
Dia berharap pergeseran kegiatan masyarakat dari on farm ke off farm ini akan diikuti dengan peningkatan nilai tambah hasil usaha dan pendapatan serta kesejahteraan masyarakat kita.
Kalau bisa petani itu tidak hanya melakukan kegiatan budidaya, tetapi juga melakukan upaya pengolahan.
"Ini merupakan hal yang wajar manakala sebuah daerah sedang mengalami pertumbuhan dan perkembangan," kata Mukodam yang juga Kepala Dinas Pertanian itu.***
Editor: Modesta Fiska
Sumber : https://www.suaramerdeka.com/jawa-tengah/0411180231/hasil-sensus-10-tahun-terakhir-kondisi-pertanian-di-purbalingga-menurun-ini-penyebabnya
Related News
BPS Purbalingga Rilis Hasil Sensus Pertanian 2023 Tahap 1
Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen Petugas Pengolahan Sensus Pertanian 2023 Kabupaten Purbalingga
Hasil Seleksi Administrasi Rekrutmen Petugas Lapangan Sensus Pertanian 2023 Kabupaten Purbalingga
Kondisi kemiskinan di Purbalingga tahun 2024
Hasil Seleksi Akhir Petugas Sensus Penduduk 2020 Longform Kabupaten Purbalingga Tahun 2021
RekrutmeCalon Petugas Pengolahan Sensus Pertanian 2023 Kabupaten Purbalingga
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Purbalingga (Statistics of Purbalingga Regency)Jl. Letjend S. Parman No. 48 Purbalingga 53317 Jawa Tengah
Telp/Faks (0281) 891179
Mailbox : bps3303@bps.go.id
About Us